Perancangan Lpju Jenis Lampu Led Di Jalan Tol Tembalang – Banyumanik Dengan Menggunakan Dialux Evo

  • Bambang Winardi
  • Ajub Ajulian Zahra
  • Agung Nugroho
Keywords: Lampu Penerangan Jalan Umum, LED, DIALUX EVO

Abstract

Lampu penerangan jalan umum merupakan lampu yang digunakan untuk menerangi  jalan pada malam hari sehingga  pengendara dapat melihat lebih jelas jalan yang akan dilalui. LPJU dapat meningkatkan keselamatan lalu lintas dan keamanan dari para pengguna jalan. LPJU juga digunakan sebagai penerangan pada jalan tol. Jalan tol merupakan fasilitas yang saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Semakin banyaknya pengguna jalan tol maka dibutuhkan pula penerangan jalan yang baik dan sesuai standart pada jalan tol tersebut.  Lampu penerangan jalan tol dikawasan Semarang menggunakan jenis lampu SON-T dan LED. Penelitian ini melakukan perancangan lampu penerangan jalan tol Tembalang –Banyumanik KM 12 (800) – KM 13 (800)  menggunakan jenis lampu LED dan mengambil data pengukuran seperti lebar jalan, tipe jalan, tinggi dan model tiang yang sering digunakan. Penelitian ini melakukan simulasi dengan perangkat lunak DIALUX EVO untuk membantu perhitungan iluminasi, luminasi, tingkat silau dan kemerataan penerangan jalan. Hasil simulasi dengan perangkat lunak DIALUX EVO  tersebut didapat kesimpulan untuk jalan tol Tembalang – Banyumanik KM 12 – KM 13 memilih menggunakan lampu LED GE R250 217W dengan menggunakan tinggi tiang 10 meter. Dengan variasi tersebut membutuhkan jarak antar tiang 18 meter sehingga dalam jarak yang berkisar 1 km membutuhkan 55 tiang lebih sedikit dibandingkan variasi lain.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Andreas, Ricky. 2015. Analisis Kualitas Pencahayaan Serta Biaya Operasional Lampu Penerangan Jalan Jenis Sont Dan Led Di Jalan Tol Srondol-Krapyak Dengan Menggunakan Dialux Evo. Penelitian : Semarang: Teknik Elektro, Universitas Diponegoro.
CIE 140. 2000. Tecnical Report Road Lighting Calculations. Austria : IHS.
European Standard EN 13201-2. 2003. Performance requirements. German: CEN.
European Standard EN 13201-3. 2003. Calculation of performance. German: CEN.
GE lighting: http://www.gelighting.com/LightingWeb/na/solutions/outdoor-lighting/roadway
Gómez-Lorente, Daniel., Rabaza, O., Estrella, A. Espín. 2013. A new methodology for calculating roadway lighting design based on a multi-objective evolutionary algorithm. Expert Systems with Applications. 40.2156–2164.
Jackett,Michael., Frith,William.2013. Quantifying the impact of road lighting on road safety A New Zealand Study. IATSS Reasearch. 36. 139-145.
Mark, S. Rea. 2000. The IESNA Lighting Handbook Reference & Application 9th. New York: IESNA.
Mayretta, Santa. 2014. Evaluasi Penerangan Lampu Jalan (Studi Kasus Jalan W.R Supratman Kota Bandung, Jawa Barat). Skripsi. Yogyakarta: Teknik Sipil, Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
Pratomo, Angga. 2008. Perencanaan Penataan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) Kabupaten Semarang UPJ Ungaran. Skripsi. Semarang: Teknik Elektro, Universitas Diponegoro.
Pringatun, Sri., Karnoto., Prasetyo, M.Tony. 2011. Analisis Komparasi Pemilihan Lampu Penerangan Jalan Tol. Media Elektrika. 4. 1.
Reyer, Alexsander. 1998. Light Measurement Handbook. United States of America: Internasional Light Inc.
Simpson, Robert S. 2003. Lighting control : technology and applications. Italy: Focal Press.
SNI 7391. 2008. Spesifikasi PeneranganJalan di Kawasan Perkotaan. Jakarta BadanStandardisasi Nasional.
Syarifudin, Ilyas Achmad. Rancang Bangun Penataan Lampu Penerangan Jalan Umum Di Kota Sintang, Skripsi. Pontianak: Teknik Elektro, Universitas Tanjungpura.
Published
2019-01-08